Minggu, 01 April 2018

Jenis - jenis dan gambar murai batu lengkap

Pada kesempatan kali saya akan membagikan informasi mengenai jenis jenis burung murai.
Burung ini merupakan salah satu burung kicau yang cukup populer bagi para kalangan penggemar burung di Indonesia karena tidak hanya suaranya yang merdu namun juga punya bulu yang sangat indah. Kualitas dari murai batu sebenarnya tidak kalah jika dibandingkan dengan burung kicau lain seperti kenari lovebird atau cucak ijo.

Populasi dari burung cantik ini paling banyak dijumpai di pulau Jawa, Kalimantan dan Sumatera, selain di Indonesia penyebaran murai batu juga ada di beberapa negara seperti Thailand, Malaysia, Nepal, India dan Srilangka. Namun ada sedikit perbedaan antara murai yang ada di Indonesia dengan negara tetangga tersebut terutama dari segi fisik.

Di alam liar murai batu suka dengan makanan seperti serangga kecil. Belatung, buah berry, cacing dan lain sebagainya. Sedangkan untuk beberapa jenis murai batu yang cukup dikenal oleh masyarakat Indonesia diantaranya murai medan, Nias dan murai Jawa. Nah di kesempatan kali ini saya akan memberikan informasi tentang perbedaan-perbedaan tipe burung murai batu :

1. Murai batu Medan
Jenis - jenis dan gambar murai batu lengkap

burung ini berasal dari pulau Sumatera dengan ciri-ciri ekor tipis dan melengkung ke bawah.

3. Murai batu lampung
Jenis - jenis dan gambar murai batu lengkap


Murai batu lampung punya ekor yang pendek dengan panjang tubuh hanya 12 cm sampai 18 cm.

2. Murai batu nias
Jenis - jenis dan gambar murai batu lengkap

Ciri khasnya terletak dibagian ekor yang berwarna hitam pekat dengan suara lantang.

4. Murai batu aceh

Jenis - jenis dan gambar murai batu lengkap

Sesuai namanya burung ini berasal dari aceh dengan ciri-ciri utamanya adalah suaranya yang lebih ngerol dan panjang. Selain itu bentuk ekornya juga bervariasi karena ada yang pendek dan panjang

5. Murai batu borneo
Jenis - jenis dan gambar murai batu lengkap


Murai batu ini berasal dari Kalimantan dengan ekor yang pendek namun punya karakter unik yaitu sebagai burung petarung yang cukup agresif

Itulah tadi informasi tentang jenis-jenis murai batu beserta berbagai perbedaannya. Seperti yang sudah saya jelaskan diatas bahwa burung murai batu merupakan salah satu jenis burung kicau yang memiliki peminat cukup tinggi. Itulah sebabnya harga dari burung ini cukup mahal yaitu mulai dari ratusan ribu per ekor sampai jutaan rupiah.

Artikel Terkait

1 komentar so far


EmoticonEmoticon