Jumat, 19 Januari 2018

Tips membuka toko plastik dan modal yang di butuhkan

Peluang usaha toko plastik menjadi sangat menguntungkan karena margin yang pasti. Selain itu usaha toko plastik tidak akan pernah khawatir barang akan expired.

Keuntungan usaha toko plastik pun dapat dibilang tinggi. Karena banyak masyarakat yang tidak tahu harga dari toko plastik langsung dari pabrik. Sehingga toko plastik yang ada di sekitaran kita dapat menentukan harga dengan selisih margin yang cukup besar.
Tips membuka toko plastik dan modal yang di butuhkan

Jika anda akan memulai usaha toko plastik, lakukan langkah-langkah berikut ini agar usaha toko plastik anda menguntungkan dan berhasil.

Diantaranya :

1. Siapkan Modal

Modal untuk membuka usaha toko plastik sekitar 20 juta. Namun belum termasuk biaya sewa tempat, listrik dan juga gaji karyawan.

Cukup besar ?

Tidak!! Untuk ukuran usaha, modal 20 juta adalah hal yang wajar dan cukup terjangkau.

2. Tempat Yang Strategis

Untuk usaha toko plastik yang ramai, tentu anda harus memaksimalkan lokasi yang strategis untuk usaha toko plastik anda.
Usahakan berada di pasar yang tiap hari buka atau setidaknya di dekat pasar.

3. Jenis Plastik Yang Akan Di Jual

Sebelum memulai usaha toko plastik, anda harus melakukan riset terlebih dahulu. Jenis plastik apa yang paling sering di gunakan bahkan di butuhkan oleh para ibu rumah tangga. Sehingga perputaran modal anda akan cepat karena plastik yang anda beli dari suplier akan cepat habis.

Tiga hal diatas adalah pondasi utama untuk membuka usaha toko plastik. 
Selain 3 hal tersebut, beberapa tips ini mungkin akan membantu buat anda.

  • Untuk membeli plastik biasanya dalam jumlah grosir akan lebih murah. Tetapi akan membutuhkan modal yang banyak. Cara mengatasinya anda bisa membeli beberapa jenis saja yang paling banyak diperlukan oleh konsumen. Beli per karung lalu jual secara kiloan. 
  • Jangan menentukan harga jual atau nilai keuntungan (margin) yang terlalu tinggi. Terlebih terhadap plastik yang paling laris atau paling di butuhkan 
  • Bandingkan harga terlebih dahulu. Sehingga anda akan menemukan harga yang termurah dan terbaik buat anda. Banyak tool pembanding harga secara online. Silahkan cari informasinya
  • Cari suplier yang bisa memberikan tempo. Biasanya banyak sekali suplier plastik yang memberikan tempo. 

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon