Sabtu, 09 Desember 2017

Mengobati capit udang merpati yang patah

Para penghobi merpati mungkin sudah tau pentingnya capit udang ( sumpit ) capit udang bisa menentukan merpati menjadi balap, Akan tetaapi bagaimana jika capit udangnya patah karena sesuatu hal (kecelakaan). Jangan takut dan jangan was – was karena capit udang yang patah bisa di obati dengan berbagai cara. Cara ini bisa kalian lakukan sendiri di rumah tanpa harus masuk rumah sakit hewan tapi tetap memerlukan ketelitian dan kesabaran. Capit udang yang patah bisa diobatai bahkan bisa seperti semula. Karena apabila capit udang dibiarkan patah maka akan membuat burung merpati menjadi rusak bahkan drop apalagi merpati balap akan berpengaruh terhadap kencangnya merpati balap. Sebelumnya kita juga harus mengetahui beberapa faktor yang mengakibatkan capit udang patah.
Mengobati capit udang merpati yang patah

 Penyebabnya Capit Udang Patah Sebagai Berikut :

  • Burung merpati terbentur saat mendarat.
  • Ada oknum yang tidak suka dengan merpati yang kita punya sehingga di patahkan secara paksa. Untuk poin yang ke dua aku rasa sangat keterlaluan. nah selanjutnya untuk 
Untuk perawatan dan pengobatannya sebagai berikut :

  1. Berikan obat kalk tulang dengan ketentuan (dosis) perharinya 50 s.d 100mg. Untuk obatnya bisa sobat pesan atau beli di apotek terdekat.caranya dengan melolohkannya dengan cara paruh burung dibuka dan masukan obat kalk tulang tersebut.
  2. Atau bisa juga obat fitbon, dan berikan kepada merpati yang capit udangnya patah dengan takaran 50 s.d 100mg per harinya, biasanya dengan pengobatan ini capit udang akan sembuh dalam waktu kurang lebih 10 hari.untuk pemberiannya sama dengan cara membuka paruh merpati lalu masukan obat fitbon tersebut.
  3. Dengan cara tradisional yaitu mandikan merpati dengan air hangat yang sudah dicampur dengan daun sereh setiap harinya.
  4. Beli lilin dari warung tapi lilin asli dibikin sebesar biji jagung dan diberikan 3 kali dalam satu minggu. Ingat dibikin sebesar biji jangung jangan dibiarkan apa adanya.
  5. Cara terakhir ini bisa memakan waktu yang lumayan lama sekitar 3 s.d 6 minggu tergantung nutrisi yang masuk terutama kalsium dengan cara merpati dibiarkan mengumbar dan bertelur terus mengerami dan meloloh serta jangan menyimpan merpati di dalam kandang.

Nah itulah kesembuhan capit udang pada merpati tergantung pada seberapa parah luka yang dialaminya, sekitar 10 s.d 60 hari (2 Bulan). Tapi kalau asupan nutrisi dan kalsiumnya cukup maka kesembuhannya juga akan berjalan dengan cepat dan jika diberikan obat jangan sampai dilebihi karena bisa mengakibatkan merpati over dosis. Dan jangan lupa berdoa.
semoga bisa bermanfaat.

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon